10 Tempat Makan Bakso Enak di Mojokerto, Dijamin Ketagihan. 👇
Surabaya (beritajatim.com) – Bagi kalian yang gemar menjelajahi dunia kuliner, Kota Mojokerto adalah surga bakso yang tak boleh kalian lewatkan.
Di kota ini, terdapat 10 tempat bakso yang menawarkan berbagai variasi rasa dan cita rasa yang akan memanjakan lidah. Berikut ini adalah 10 rekomendasi bakso enak di Mojokerto yang bisa kalian coba.
1. Bakso Arjun
Bakso Arjun adalah tujuan utama bagi pecinta bakso di Mojokerto. Sang pemilik telah membuka dua cabang warung bakso, yang pertama terletak di Jalan Bhayangkara, tepatnya di depan toko handphone TopSell, dan yang kedua di Jalan Semeru, Kelurahan Wates, Kecamatan Magersari.
Bakso Arjun dikenal karena bakso urat dan bakso telur yang lezat, terlebih dengan harga yang terjangkau yakni Rp 13 ribu per porsi. Selain itu, mereka juga menawarkan mie ayam yang tak kalah enak. Warung ini buka setiap hari mulai jam 09.00 hingga 22.00 WIB dan menerima pesanan melalui WhatsApp.
Baca Juga: Pemkab Lamongan Terima Insentif Fiskal Rp9 Miliar dari Kemendagri dan Kemenkeu
2. Bakso Pecel Ony
Pernahkah kalian mencicipi bakso dan pecel dalam satu hidangan sekaligus? Jika belum pernah, maka kalian harus mencobanya di Bakso Pecel Ony yang terletak di daerah Pacet, Mojokerto. Menu ini mungkin terdengar sedikit aneh, namun jika kalian sudah merasakannya, maka dijamin kalian akan ketagihan. Dalam satu porsi bakso pecel, berisi 2 bakso kecil, 1 bakso sedang, mie kuning, kuah bakso, sayuran pecel, dan tak boleh ketinggalan yang bumbu kacang khas pecel.
3. Bakso Mantono
Bakso Mantono juga menjadi salah satu tempat favorit para pecinta bakso di Mojokerto. Gerai bakso ini terletak di Jalan Raya Ijen, Kelurahan Wates, Kecamatan Magersari, tepatnya di seberang SMAN 2 Kota Mojokerto. Bakso Mantono menawarkan beragam pilihan menu bakso, mulai dari bakso halus, kasar, rusuk, campur, hingga bakso makadam. Selain itu, mereka juga menyediakan mie ayam sayur dengan bahan-bahan alami. Harga yang ditawarkan pun bermacam-macam, yakni mulai Rp 4 ribu hingga Rp 29 ribu.
Buka di setiap hari Selasa hingga Minggu, kalian bisa mengunjungi Bakso Mantono pada pukul 10.00 – 21.00 WIB. Jangan khawatir, karena Bakso Mantono juga dapat dipesan secara online melalui berbagai aplikasi.
Baca Juga: 1000 Pemuda Siap Kepung Kedubes AS di Surabaya Besok
4. Bakso dan Mie Ayam Sahabat Baru
Meskipun tempatnya sederhana, gerai ini selalu ramai dikunjungi oleh pelanggan setia. Seperti namanya, warung bakso ini menyediakan berbagai jenis bakso dan variasi mie ayam. Diantaranya ada Bakso Jumbo, Bakso Biasa Setengah Porsi, Bakso Biasa Versi Jumbo, serta Mie Ayam Setengah Porsi Pakai Pentol.
Harga hidangan di Bakso dan Mie Ayam Sahabat Baru mulai dari Rp 6.000-an, dan untuk mengunjunginya kalian bisa langsung datang ke Jalan Prajurit Kulon Nomor 3, Mergelo, Mojokerto, Jawa Timur. Mereka buka setiap hari mulai pukul 09.00 WIB-21.00 WIB.
5. Bakso Montet
Jika kalian mencari bakso yang disajikan dengan tetelan gajih dan kuah berlemak, Bakso Montet adalah tempat yang tepat. Kalian bisa menikmati cita rasa lezat bakso tetelan ini di Jalan Raya Brayublandong no 184, Dawarblandong, Mojokerto, dengan harga berkisar antara Rp 10.000 hingga Rp 20.000.
6. Bakso Rudal Muria Raya
Bakso Rudal yang dijual di Jalan Muria, Kelurahan Wates, Kecamatan Magersari, merupakan pilihan kuliner yang populer di Mojokerto. Mereka buka setiap hari mulai jam 10.00 hingga 21.00 WIB dengan beragam pilihan bakso. Seperti bakso rudal, bakso kotak, bakso kasar, bakso halus, bakso puyuh, bakso jumbo, bahkan bakso bakar. Dengan harga mulai dari Rp15 ribu, kalian sudah bisa merasakan kelezatan berbagai bakso sesuai selera kalian ini.
Baca Juga: Jelang Tengah Malam, Bupati Ponorogo Umumkan Hasil Seleksi JPTP
7. Bakso Urat dan Telur Pak Yadi
Bakso Urat dan Telur Pak Yadi terletak di Jalan KH Nawawi, Kelurahan Balongsari, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto. Mereka menawarkan beragam jenis bakso, seperti bakso urat campur, bakso telur campur, dan bakso halus campur, yang tentunya dibanderol mulai harga Rp15 ribu hingga Rp15 ribu per porsi.
Selain bakso, kalian juga dapat menikmati jus buah segar dengan harga terjangkau. Bakso Urat dan Telur Pak Yadi juga menyediakan lontong, kerupuk, dan air mineral dalam kemasan untuk melengkapi hidangan kalian.
8. Bakso Moro Seneng H. Ponadi
Bakso Moro Seneng H. Ponadi adalah gerai bakso yang legendaris, ini karena warung bakso ini sudah berdiri sejak tahun 1979. Mereka menyajikan berbagai hidangan bakso unik, seperti Bakso Lobster, Bakso Iga, Bakso Mercon, dan Bakso Gurita, dengan harga mulai dari Rp 3.000-an. Kalian bisa menemukan mereka di Jalan Raya Pugeran Nomor 54, Kauman, Mojokerto, yang buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 20.30 WIB.
9. Bakso Kampung Cak Mamat
Bakso Kampung Cak Mamat adalah salah satu tempat bakso yang sudah tidak asing lagi di Kota Mojokerto. Gerainya terletak di Jalan Kranggan, tepatnya di depan SDN Kranggan 5. Warung bakso ini buka dari Senin hingga Jumat, mulai pukul 08.00 hingga 18.00 WIB. Kalian dapat menikmati berbagai varian bakso, mie ayam, dan minuman segar yang lezat. Diantaranya seperti bakso beranak, bakso rawit. Bakso campur, bakso kerikil, dan bakso sosis. Sayangnya, kalian tidak dapat menikmati bakso lezat ini saat weekend, karena warung bakso ini tutup pada Sabtu dan Minggu.
Baca Juga: PP Muslimat NU Serahkan Bantuan Tahap Satu untuk Rakyat Palestina
10. Bakso Mas Pur
Terletak di Jalan HOS. Cokroaminoto, Kelurahan Balongsari, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto, Bakso Mas Pur menyediakan beberapa varian bakso seperti bakso besar, bakso kecil , bakso kasar, bakso halus, dan puyuh. Bagi kalian yang tertarik untuk mencicipi Bakso Mas Pur, gerai bakso ini buka setiap hari Senin pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB dan Selasa sampai Minggu di pukul 09.00 – 22.30 WIB.
Nah itulah 10 warung bakso di Mojokerto, tertarik untuk mencobanya? (mnd/ian)
—
Ikuti kami di 👉https://bit.ly/392voLE
#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp