KPU Pamekasan Umumkan DCT untuk Pemilu 2024. 👇
Pamekasan (beritajatim.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pamekasan, menetapkan sebanyak 533 bakal calon legislatif (bacaleg) sebagai Daftar Calon Tetap (DCT) untuk pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Jumlah tersebut berdasar pengumuman KPU Pamekasan, Nomor 482/PL.01.4-Pu/3528/2023 tentang DCT Anggota DPRD Pamekasan dalam Pemilu 2024, tertanggal Sabtu (4/11/2023).
“Total DCT anggota DPRD Pamekasan, untuk Pemilu Legislatif (Pileg) 2024 mendatang, sebanyak 533 orang,” kata Divisi Teknis dan Penyelenggaraan KPU Pamekasan, Moh Amiruddin.
Jumlah tersebut merupakan caleg yang sebelumnya tercover dalam Daftar Calon Sementara (DCS) yang sebelumnya sudah melalui tahap masukan dan tanggapan masyarakat sejak Sabtu hingga Senin (19-28/8/2023) lalu.
Baca Juga: KPU Pamekasan Terima 4.896 Botol Tinta untuk Pemilu 2024
“DCT ini berasal dari 17 partai politik (parpol) berbeda, meliputi sebanyak 348 orang caleg laki-laki, serta sebanyak 185 orang lainnya merupakan caleg perempuan,” ungkapnya.
Pengumuman DCT Anggota DPRD Pamekasan, Sabtu (4/11/2023).
Ratusan caleg tersebut sekaligus dipastikan akan bersaing untuk memperebutkan kursi legislatif di DPRD Pamekasan, pada Pemilu 2024 mendatang. “Artinya setelah melalui berbagai tahapan, hari ini secara resmi DCT sudah diumumkan,” tegasnya.
Komposisi tersebut sekaligus memastikan tahap penetapan caleg, dipastikan sudah tuntas. Di mana sebelumnya terdapat sebanyak 630 orang mendaftar sebagai bacaleg untuk anggota wakil rakyat di Pamekasan,
Namun dari jumlah tersebut, terdapat sebanyak 97 orang di antaranya dinyatakan gagal lolos tahap verifikasi alias tidak memenuhi syarat atau TMS. [pin/ted]
—
Ikuti kami di 👉https://bit.ly/392voLE
#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp