Skip to content

Mayat Telanjang Dada Gemparkan Warga Ploso Jombang Fisherman’s Friend

  • by

Mayat Telanjang Dada Gemparkan Warga Ploso Jombang. 👇

Jombang (beritajatim.com) – Sosok mayat berjenis kelamin laki-laki ditemukan mengambang di bawah jembaatan Sungai Brantas Ploso Kabupaten Jombang, Kamis (2/11/2023). Mayat tersebut tak berbaju alias telanjang dada. Sedangkan bagian bawah mengenakan celana jins.

Temuan tersebut langsung dilaporkan ke polsek setempat. Polisi kemudian berkordinasi dengan relawan dari BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Jombang. Mereka bersama-sama mendatangi TKP (Tempat Kejadian Perkara).

Saat pertama kali ditemukan, mayat pria tersebut tertelungkup di bawah jembatan Sungai Brantas. Jasad Mr X itu kemudian dibawa minggir dan dievakuasi ke kamar jenazah RSUD Jombang. “Kami masih menyelidiki penyebab kematian korban,” ujar Kapolsek Ploso Kompol Purwo Atmojo.

Apakah mayat tersebut terdapat luka? Purwo membenarkan. Hanya saja, Purwo tidak berani berspekulasi luka tersebut karena apa. Polisi masih menunggu hasil visum di RSUD Jombang. “Apakah luka karena gesekan dengan eceng gondok atau terkena ranting kering di sungai, kami belum berani memastikan,” katanya.

BACA JUGA: Misteri Truk Berhenti di Lokasi Penemuan Mayat Mutilasi Jombang, Saksi Ungkap Keterangan Baru

Kapolsek Ploso menambahkan bahwa pihaknya mendapatkan laporan dari masyarakat tentang adanya penemuan mayat tersebut. Korban tersangkut di eceng gondok. “Rambut agak gondrong, pakai celaa jins ukuran tiga perempat,” kata Purwo. [suf]


Ikuti kami di 👉https://bit.ly/392voLE
#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp