Skip to content

Sejumlah Pemain Timnas Dicoret Sebelum Piala Dunia U-17 Fisherman’s Friend

  • by

Sejumlah Pemain Timnas Dicoret Sebelum Piala Dunia U-17. πŸ‘‡

Jakarta (beritajatim) – Skuad Tim nasional (Timnas) U-17 Indonesia masih belum final. Bima Sakti selaku head coach akan mencoret sejumlah nama sebelum Piala Dunia U-17 2023.

Timnas U-17 baru saja menuntaskan pemusatan latihan di Jerman. Mereka pun telah memulai kembali latihan di Jakarta sebelum akhirnya berpindah ke Surabaya.

Pelatih Timnas U-17 Bima Sakti menjelaskan bahwa skuad yang saat ini masih bertahan di tim, masih belum final, namun rangka tim sudah terbentuk.

BACA JUGA:
Siap-Siap, Trophy Experience Piala Dunia U-17 Dipamerkan di Surabaya Akhir Pekan ini

β€œNanti masih ada pengurangan (pemain) lagi, karena kami masih ada beberapa hari di Jakarta. Saat pindah ke Surabaya, kami akan ada pengurangan pemain,” ujar Bima Sakti.

Menurut mantan pemain Persema Malang itu, pada saat ini kondisi semua pemain dalam keadaan fit dan baik. Mereka juga tengah beradaptasi kembali dengan cuaca di Indonesia.

BACA JUGA:
GBT Surabaya Siap Sambut Opening Ceremony Piala Dunia U-17

β€œDi Jerman kami ada di kondisi cuaca dingin dengan 12, kadang 10, bahkan sampai 6 derajat celcius. Di sini kita kembali suhu panas, jadi harus adaptasi lagi. Alhamdulillah pemain sudah bisa beraptasi. Walau ada beberapa dari mereka mengalami jet lag, itu biasa. Kami pelatih juga. Karena perbedaan waktu lima sampai enam jam, waktu istirahat juga,” jelas Bima Sakti. [faw/beq]


Ikuti kami di πŸ‘‰https://bit.ly/392voLE
#beritaviral #jawatimur #viral berita #beritaterkini #terpopuler #news #beritajatim #infojatim #newsupdate #FYI #fyp